"Hapus file2 tidak penting yg ada di file managarmu"
irtoh

Samsung Galaxy Tab 3 10.1 Review

Samsung Galaxy Tab 3 10.1Samsung memperkenalkan seri Galaxy Tab terbarunya. Galaxy Tab 3 10.1. Sebagai pemain besar, Samsung dapat merilis varian Galaxy Tab tanpa perbedaan speks yang mencolok. Bila anda bingung membedakan Galaxy Tab dengan Galaxy Note. Galaxy Tab ditujukan untuk kelas menengah, sedangkan Galaxy Note ditujukan untuk kelas premium. Sederhana saja, hptekno melihat processor yang digunakan. Galaxy Note terbaru menggunakan processor quad-core. Sedangkan Galaxy Tab terbaru masih bertahan dengan processor dual-core. Kali ini hptekno akan memberi review Galaxy tab 3 10.1.

Hardware

Dengan Galaxy Tab 3 10.1, Samsung tak hanya memberikan “sekadar” perangkat tablet, karena melalui perangkat ini anda dapat terkoneksi dengan lingkungan ekosistem perangkat Samsung lainnya.

Samsung Galaxy Tab 3 10.1 memiliki layar 10.1 inchi TFT LCD dengan resolusi 800 x 1280 pixel. Ketajamannya 149.45 PPI, artinya bukan yang tertajam di pasaran saat ini. Karena iPad terbaru memiliki ketajaman 263.92 PPI dan Google Nexus 10 memiliki ketajaman 300.24 PPI. Walau demikian perbedaan ketajaman layar bukan hal utama bagi calon pembeli dalam memilih tablet.

Samsung Galaxy Tab 3 10.1 menggunakan procesor Intel Atom 1.6GHz dual-core, Clover Trail+. Penggunaan procesor Intel disebabkan menipisnya stock processor Exynos. Pada ujung atas Galaxy Tab 3 10.1 terdapat tombol volume suara, slot microSD dan IR Blaster (fitur remote control). Speaker kecil terdapat di sisi kiri dan kanan, headphone jack berada disisi kiri. Port microUSB terletak tepat dibawah tombol tengah. Sehingga mudah ditemukan.

Berukuran 9.6 x 6.9 x 0.31 inchi dan berat 1.12 lbs. Galaxy Tab 3 10.1 lebih tipis dan lebih ringan dari seri Galaxy tab sebelumnya. Untuk diketahui Google Nexus 10 memiliki berat 1.3 lbs. dan tebal 10.4 x 7 x 0.4 inchi. Sedangkan iPad generasi keempat memiliki berat 1.44 lbs. dan ukuran 9.5 x 7.3 x 0.37 inchi dengan casing aluminium.

Samsung Galaxy Tab 3 10.1 memiliki memory internal 16GB of built-in memory, dimana 11.36GB dapat digunakan. Media penyimpanan juga dapat ditambahkan hingga 64GB melalui kartu microSD.

Software

samsung galaxy tab 10.1 software

Samsung Galaxy Tab 3 0.1 menggunakan Android 4.2.2, dengan TouchWiz UI yang sama dengan yang anda temukan di Galaxy S4. Ada lima pilihan shortcut di halaman lock screen. Sehingga anda dapat langsung membuka aplikasi yang dikehendaki. Misalnya anda memilih Email, Browser, Google Search, Play Books dan Flipboard.

Tidak puas dengan kustomisasi tersebut? Anda dapat menambahkan beberapa widget di halaman lock screen seperti Email, Google Now dan Music Player. Setelah widget ditetapkan, anda dapat langsung membuka aplikasi tersebut tanpa harus membuka lock screen.

Halaman Home menampilkan widget Weather di kiri dan widget Briefing di sebelah kanan. Widget Briefing dapat menampilkan Yahoo! headlines, kabar Facebook, dan janji yang akan datang. Anda dapat menghapus widget ini atau menukarnya dengan widget lain. Di bawah widget terdapat bar search Google dan shortcut 16 aplikasi. Secara default Galaxy tab 3 10.1 memiliki tiga halaman Home, namun anda juga dapat menambahkannya.

Anda dapat menggesekan layar kebawah untuk akses cepat Quick Setting. Pada memu Quick Setting ini terdapat 1 pilihan pengaturan, mulai dari pengaturan wi-fi dan GPS hingga pengaturan Bluetooth dan Power Saving. Kecerahan layar (brightness) juga dapat diatur melalui Quick Setting.

Selain aplikasi-aplikasi bawaan Google, juga terdapat aplikasi Samsung seperti S-Voice, ChatOn, Group Play, Game Hub dan Samsung Apps. Untuk aplikasi dari pihak ketiga terdapat Polaris Office, DropBox, Flipboard dan Peel Smart Remote.

Kamera

Samsung Galaxy Tab 3 10.1 camera

Hasil kamera Samsung Galaxy Tab 3 10.1 tak istimewa. Jauh dari kualitas kamera Samsung Galaxy S4 atau Galaxy S4 Zoom. Ada kesan, Samsung menghendaki penggunanya untuk tidak “terobsesi” dengan kualitas hasil kamera. Kualitas kamera 3MP tentu berbeda dengan kamera yang memiliki megapiksel lebih besar.

Untuk kamera depan, anda diberikan 1.3MP dengan kualitas VGA. Cukup bagus untuk digunakan sebagai video-call.

Baterai

Baterai Samsung Galaxy Tab 3 10.1 berdaya 6800 mAh, artinya lebih dari cukup untuk penggunaan sehari-hari, kecuali bila anda terus menerus memutar video dan bermain game berat. Fitur standby juga bekerja dengan baik. Baterai berkurang sedikit ketika sistem “dinonaktifkan”.

Penilaian hptekno

Samsung Galaxy Tab 3 10.1 merupakan tablet yang bagus, namun layarnya kurang tajam. Selain itu kabarnya performa processor Intel Atom yang digunakan menghasilkan lag yang menganggu performa. Namun demikian dengan harga yang lebih murah, melalui tablet ini anda juga dapat merasakan sensasi Galaxy S4 karena penggunaan software yang sama walau sejumlah fitur S4 tak terdapat di tablet ini.

Dengan Samsung Galaxy Tab 3 10.1 anda dapat menjalin koneksi dengan perangkat Samsung yang lain. Misalnya menggunakan tablet ini sebagai remote control TV Samsung anda.

Spesifikasi Samsung Galaxy Tab 3 10.1

  • Intel Atom Z2560 Clover Trail+
  • Chipset 1.6 GHz Dual Core CPU with Hyper Threading
  • PowerVR SGX 544 MP2 GPU
  • 1 GB Of RAM
  • 10-inch (1280 x 800 pixels) Display
  • 3-megapixel Rear Camera
  • 1.3-megapixel Front Camera
  • 16/32 GB Internal Storage
  • MicroSD Card Slot
  • 6,800 mAh Battery
  • Android 4.2 Jelly Bean

via SlashGear dan LaptopMag

R10

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

View this post on Instagram

A post shared by AIU Balon (@aiubalon)

Berita Handphone dan Teknologi
Hptekno. All rights reserved.
Pondok Tirta Mandala
blok S3 no 11
Depok
wiliarko_156@yahoo.co.id
Phone 0856 9430 2642