Menu
Categories
Android One Pakai MediaTek
June 28, 2014 Android

Ponsel Android murah dari Google, Android One akan menggunakan processor MediaTek. MediaTek memang terkenal sebagai processor yang fokus menyasar ponsel kelas entry level.

android one

Android One bisa dikatakan sebagai “Nexus” versi murah, harga jualnya dibawah $100 dan dijanjikan mendapat update Android layaknya Nexus. Untuk kemudahan pemberian update sistem operasi, maka perlu ada “kesamaan” hardware dan software. Itu sebabnya Google telah menjalin pembicaraan dengan MediaTek sejak 6 bulan terakhir. Sehingga Google dapat menjamin kesediaan update software/firmware dari processor Mediatek yang digunakan.

Ponsel Android One yang diperkenalkan pada ajang Google I/O adalah Micromax yang memakai layar 4,5 inchi, dual SIM, slot MicroSD dan RAM (yang diduga) 1GB serta menggunakan processor MediaTek (diperkirakan) dual-core MT6575. Bila kerjasama Google Mediatek berjalan baik, bisa jadi akan berlanjut dengan kerjasama untuk tablet dan Android TV.

R10
Leave a Reply
*