"Tanyai kabar teman3mu"
irtoh

Rekomendasi 5 HP Murah RAM Besar

Rekomendasi 5 hp murah ram besar

Haloo sobat tekno, apa kabar gadget kamu? Ada rencana ganti HP menjelang awal tahun? Kalau iya, kamu kudu banget nih terusin baca, karena artikel kali ini akan membahas rekomendasi 5 hp murah RAM besar yang bisa jadi pertimbangan. Ga pake lama yuk lanjut…

Apa Pentingnya RAM Besar

Salah satu pertimbangan membeli HP adalah kapasitas RAM, sebab RAM bekerja sebagai memori utama yang berfungsi untuk menyimpan data dari program atau aplikasi yang sedang dijalankan. Jadi semakin besar RAM maka kinerja smartphone juga semakin baik dalam menjalankan program secara bersamaan.

Ponsel memiliki variasi RAM yang beragam, dimulai dari 2GB, 4GB, 6GB, 8GB bahkan 12GB. Biasanya setiap orang berbeda dalam menentukan besaran RAM yang mereka butuhkan ini sejalan dengan tujuan penggunaan ponsel, mungkin kamu cukup dengan RAM 4GB namun berbeda dengan gamers yang membutuhkan RAM lebih tinggi agar mampu memberikan performa terbaik.

Tips Memilih HP Murah RAM Besar

Selain mempertimbangkan besarnya RAM ada juga nih beberapa tips yang perlu kamu catat agar tidak menyesal dikemudian hari, apa saja?

  1. Kamera Ponsel

Setiap smartphone dilengkapi dengan kamera, bahkan ada juga yang menjadikannya sebagai icon untuk menarik pelanggan. Nah agar tidak terjebak harga murah pastikan kamu mengetahui benar tingkat sensor, resolusi kamera juga fitur bawaan kamera yang ada di HP.

  1. Tampilan Layar

Kenyamanan dalam menatap layar tentu perlu juga nih untuk diperhatikan, kamu harus memastikan HP pilihan kamu memiliki tampilan yang jernih.

  1. Kapasitas Baterai

Iya sih ga nge-lag buat main game tapi pas lagi seru-serunya eh baterai habis, duh. Nah, selain RAM besar pastikan juga ponsel kamu memiliki kapasitas baterai yang besar, kalau bisa sekalian yang dilengkapi dengan pengisian daya cepat.

  1. Desain Ponsel

Anak milenial pasti memperhatikan betul dengan tampilan, biar ga malu kamu perlu juga nih milih ponsel dengan desain yang kekinian. Biar pede saat dikeluarin, hhee.

  1. Harga Terjangkau

Terpenting nih, banyak toko yang bersaing menjual produknya, bisa banget kita bandingan untuk mendapatkan harga penawara terbaik.

Rekomendasi HP Murah RAM Besar

Setelah mengetahui fungsi RAM dan tips memilih HP murah RAM besar juga menentukan tujuan membeli ponsel saatnya kita memilih beragam jenis HP yang ditawarkan, eittsss… tenang saja, banyak produsen produk elektronik yang menyediakan HP murah RAM besar, berikut daftarnya, coba cek mana yang cocok denganmu.

  1. ADVAN G9 PRO

Advan menawarkan Smartphone dengan spesifikasi yang patut untuk dipertimbangkan, memiliki RAM 6GB dan memori internal 64GB tentu membuat kamu nyaman ketika harus menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan.. Ponsel ini juga cocok untuk kamu yang hobi selfie karena dilengkapi dengan kamera depan 8MP dan Quad kamera untuk kamera belakang (16MP + 0.3MP + 0.3MP + 0.3MP). Dengan ukuran layar 6.6 inci, HD+ 720 x 1600 piksel dijamin puas maraton nonton drakor, tidak perlu cemas sebab ponsel ini juga memiliki kapasitas baterai yang cukup besar yaitu 5200 mAh.

Kamu bisa membelinya di ecommerce dengan harga sekitar 1,3 jutaan.

  1. XIOMI POCO M3 5G

Brand ini memang sudah terkenal memiliki beragam ponsel murah namun memiliki spesifikasi bersaing, dengan luas layar 6.5 inci mampu menyajikan gambar dalam resolusi Full HD Plus (2.400 x 1.080 piksel). Kamera selfie 8MP melengkapi tiga kamera belakang  yang meliputi kamera utama 48MP, kamera makro 2MP dan kamera dept 2MP.

Ponsel ini memiliki dua variasi RAM dan penyimpanan internal, yaitu 4GB/64GB dan 6GB/128GB. Jika kamu tertarik harga yang ditawarkan mulai dari 2 jutaan.

  1. XIOMI REDMI 9T

Masih dari Xiomi yang mengandalkan baterai gede, Redmi 9T hadir dengan baterai berkapasitas 6.000 mAh dengan pengisian daya cepat 18 watt. Layar panel IPS LCD 6.53 inci ini cukup luas untuk menangkap foto selfie 8MP atau tangkapan dari empat kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 48MP, kamera makro 2MP, kamera dept sensor 2MP dan kamera ultra wide 8MP.

Ada dua pilihan untuk konfigurasi RAM dan penyimpanan internal yang ditawarkan yaitu 4GB/64GB dan 6GB/128GB. Ponsel kelas menengah ini dibanderol dengan harga 1,9 juta untuk RAM 4GB dan 2,3 juta untuk RAM 6GB.

  1. XIOMI REDMI 10

Ponsel ini sepertinya cocok untuk kamu yang suka mengabadikan setiap momen, dengan kamera utama 50MP didukung kamera ultra-wide 8MP, kamera makro 2MP dan kamera sensor depth 2MP membuat pengalaman fotografi kamu semakin canggih. Kapasitas baterai 5000 mAh dengan pengisian daya cepat 18W membuat kamu tak perlu khawatir cepat habis.

Selain itu ponsel ini memiliki RAM dan penyimpanan internal yang besar, yaitu 4GB/64GB dan 6GB/128GB. Kamu bisa memilikinya dengan harga mulai dua jutaan.

  1. SONY XPERIA XZ2

Woww Sony ga mau kalah ternyata untuk ngeluarin produk HP murah RAM besar, kamu salah satu penggemar brand elektronik ini?

Ponsel dengan luas layar 5.7 inci ini memiliki satu kamera belakang 19MP, walaupun kapasitas baterainya Cuma 3180 mAh tapi smartphone ini memiliki RAM dan penyimpanan internal sebesar 4GB/64GB snapdragon 845 SoC. Tertarik? Sediakan 1,5 jutaan untuk membawanya pulang.

Gimana nih sobat tekno, udah dapat pencerahan belum untuk gantiin ponsel lama kamu? Ingat, sebelum membeli pastikan dulu apa tujuan kamu dan sesuaikan dengan spesifikasi yang ditawarkan juga kemampuan untuk membeli. Jika masih butuh referensi kamu bisa juga cari informasi tambahan di ceklist.id.

Semoga artikel rekomendasi 5 hp murah RAM besar ini membantu kamu menemukan ponsel yang tepat ya, selamat berkarya dengan teknologi.

ani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Handphone dan Teknologi
Hptekno. All rights reserved.
Pondok Tirta Mandala
blok S3 no 11
Depok
wiliarko_156@yahoo.co.id
Phone 0856 9430 2642